Selasa, 03-12-2024
  • Selamat Datang di Website SMA NEGERI 2 KARANGANYAR. Terima Kasih Kunjungannya      

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Diterbitkan : - Kategori : Tak Berkategori

Penilaian akhir tahun (PAT) adalah kegiatan yang dilakukan pada akhir semester rata-rata untuk mengukur prestasi siswa. Lingkup penilaian PAT mencakup semua indikator yang mewakili kemampuan dasar (KD) selama semester genap. Hasil penilaian akhir tahun kemudian diolah dan dianalisis untuk menentukan integritas ketuntasan akademik peserta didik, yang selanjutnya dapat digunakan untuk mengisi nilai laporan hasil belajar dan lainnya.

Di masa pandemi saat ini, PAT harus tetap menjadi salah satu pertimbangan untuk menentukan kenaikan kelas peserta didik. Pelaksanaan PAT selama dua tahun terakhir dilakasanakn secara online online, dan tahun ini PAT dilakukan secara online juga, namun peserta tes mengerjakan ujian online dengan berada di sekolah dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Hanya ada dua jenjang pada kegiatan ujian kali ini yaitu , kelas  X dan  XI. Setiap jenjang mencakup dua jurusan, yaitu MIPA dan IPS. Kelas X terdiri dari 346 peserta ujian dan Kelas XI terdiri dari 359 peserta ujian, dengan total 705 peserta ujian.

SMA Negeri 2 Karanganyar melakukan penilaian akhir tahun (PAT) bagi siswa Kelas X dan XI pada akhir semester genap tahun pelajaran 2021/2022. Kegiatan ujian  ini akan berlangsung dari 23 Mei 2022 hingga 3 Juni 2022. Pelaksanaan PAT tahun ajaran 2021/2022 adilakukan secara online menggunakan platform Google Form dengan alasan mudah digunakan dan tidak banayak memakan kuota internet peserta ujian.

 

Pelaksanaan PAT tidak lepas dari tujuan pendidikan secara umum, serta tujuan  penilaian itu sendiri. Kemudian, tujuan umum pendidikan ditransformasikan ke dalam visi dan misi suatu satuan pendidikan,  secara umum  untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).

 

Oleh : NASRUL FIRDAUS,S.Pd

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan

SMA Negeri 2 Karanganyar

  •     Jl. Ronggowarsito, Bejen, Kabupaten Karanganyar
  •    Telp. (0271) 495795
  •   info@smandakra.sch.id
SeputarWaktu.Com

STATISTIK PENGUNJUNG